JAMBI – Komandan Rayon Militer 415-09/Telanaipura Mayor Inf Widi Purwoko, Kamis (14/4), menebar ratusan ekor bibit ikan nila merah ke kolam yang terdapat di pekarangan kantor Koramil di bilangan Telanaipura, Kota Jambi.
Aktivitas budidaya perikanan air tawar di lokasi terbatas itu, menurut Danramil Widi Purwoko, bagian dari edukasi kepada para anggota untuk mendapatkan asupan protein hewani secara mandiri.
Dia berharap, para anggota yang punya pekarangan atau kolam ikan di rumah masing-masing supaya mencoba mengambangkan usaha budidaya ikan air tawar tersebut. Jika dikelola dengan telaten, Widi yakin akan berhasil, dan diharapkan ditulari kepada masyarakat.
"Secara tidak langsung ini merupakan langkah positif untuk membantu meningkatkan perekonomian keluarga. Sekaligus ini bagian dari giat pendukung ketahanan pangan yang harus kita wujudkan bersama, " ujar Widi.
Adanya budidaya ikan dengan memanfaatkan pekarangan yang tidak bermanfaat, dikatakan Widi memberi keuntungan. Selain sebagai wahana refreshing, sesuai hitung-hitungan ekonomi tentu juga akan mendatangkan keuntungan tersendiri.
Diharapkan kegiatan seperti ini, dapat mengaplikasikan oleh Babinsa kepada warga di wilayah binaannya. Sehingga kemandirian pemenuhan protein hewani dari ikan yang terbilang tinggi kandungan gizinya bagi kesehatan dapat diwujudkan dan dikembangkan.(UTI)